Jumat, 10 Juni 2011

Marwan Ja'far: Mafia Anggaran di Pemerintah Lebih Besar

JAKARTA - Ketua Fraksi PKB, Marwan Jafar mengatakan peluang pemerintah dalam penyelewengan anggaran lebih besar dari DPR. Menurutnya pemerintah mempunyai kewenangan menggunakan anggaran. Karenanya sangat memungkinkan mafia anggarannya lebih besar.

"Sebetulnya kalau kita mau jujur di pemerintahan jauh lebih besar kewenangan untuk menggunakan anggaran. DPR itu kecil, pemerintah yang besar," ujar Marwan kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2011).

Dengan kewenangan tersebut, Ia berharap masyarakat tidak hanya mengawasi DPR tapi juga pemerintah. "Jadi pemerintah juga harus diawasi. Jangan hanya DPR saja yang dihajar," imbuh pria berkepala plontos ini.

Ketika ditanya soal internal fraksi PKB dalam menyikapi dugaan mafia anggaran, ia menjawab sudah memberikan koridor pada anggotanya.

"Sampai sekarang tidak ada kita sudah kasih koridor-koridor supaya tidak bermain jorok," pungkasnya. (sumber: today.co.id)

Berita Terkait